Bikin kue putu ayu ini udah beberapa kali .. dan selalu sukses, hihi so happy ya klo masak atau bikin kue dan hasilnya memuaskan ^^
Penampakan kue putu di foto ini kelapanya kurang bersih ya .. itu karena si abang kurang bersih waktu buang kulitnya :p Jadilah ada bintik2 di putu ayu saya.
. . .
Ini resepnya ya :
Bahan : 2 butir telur ayam 200 gram gula pasir 1 sdt SP 150 gram tepung terigu 200 ml santan pewarna hijau secukupnya ( saya pake pasta pandan ) 100 gram kelapa muda parut garam secukupnya
CARA : Kocok telur, gula pasir dan SP sampai mengembang dan putih. Kemudian masukkan terigu. Aduk rata. Tuang santan sedikit demi sedikit sambil diaduk rata. Masukkan pewarna hijau, aduk hingga rata. Campur kelapa dan garam, aduk rata. Masukkan ke dasar cetakan sambil sedikit ditekan supaya padat. Tuang adonan putu ayu ke dalam cetakan hingga penuh. Panaskan panci pengukus, kukus adonan hingga matang. Angkat dan sajikan
Tips : Jangan gunakan api yang terlalu besar agar kukusan tidak terlalu panas sehingga bisa menyebabkan kue merekah.
Agar kelapa tampil rapi dan menarik, gunakan kelapa yang cukup muda dan saat memasukkan ke dalam cetakan dengan cara sedikit ditekan agar lebih padat.
Cetakannya jangan lupa di olesi sedikit minyak ya biar ga lengket.
No comments:
Post a Comment