Kebeneran banget pas lagi ada waktu dan lihat blog JTT ada resep baru, dan pas lihat bahan2nya ternyata simple dan lagi ada semua di kulkas huihihi langsung semangat 45 buat eksekusi resepnya..
Hasilnya, enak ! Selama ini memang rada kebingungan untuk kreasi masakan tahu, seringnya di goreng / kuah doank.. hehehe
Thank you Mba Endang buat resepnya ! Saya repost yang di blog saya :)
Bahan:
- 3 kotak tahu putih ukuran 4 x 4 cm, potong dadu, rendam dengan 1 sendok teh garam dan 200 ml air hangat
- 3 sendok makan kacang tanah goreng (bisa menggunakan yang sudah dikupas atau masih berkulit)
- 1 batang daun bawang, rajang kasar
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 2 cm jahe, cincang halus
- 8 buah cabai merah kering
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bahan & bumbu untuk menggoreng tahu:
- 2 sendok makan tepung terigu serba guna
- 1 sendok makan tepung beras
- 1 sendok makan tepung maizena
- ½ sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh garam
Bahan saus kung pao:
- 2 sendok teh cabai bubuk
- 1/2 sendok makan saus tiram
- 1 sendok makan soy sauce (kecap asin)
- 3 sendok makan saus cabai botolan
- 2 sendok makan saus tomat
- 2 sendok makan gula palem/gula merah sisir
- 1/2 sendok makan gula pasir
- 1/4 sendok teh garam
- 1/2 sendok makan air jeruk nipis
- 1/2 sendok teh merica bubuk
Cara :
Siapkan mangkuk kecil, masukkan semua bahan saus kung pao, aduk rata, cicipi rasanya. Saus terasa asin, asam dan manis. Sesuaikan garam gula sesuai selera. Sisihkan.
Siapkan cabai merah kering, potong dengan gunting sepanjang 1 cm. Cabai merah kering memiliki banyak biji, buang bijinya sebagian.
Tiriskan tahu dari air garam rendamannya. Pastikan tahu benar-benar tiris dan tidak terlalu basah. Siapkan mangkuk besar, masukkan bahan dan bumbu untuk menggoreng tahu, kocok atau aduk jadi satu hingga tepung tercampur rata.
Tuangkan tahu, kocok mangkuk hingga seluruh permukaan tahu terselubungi dengan tepung. Siapkan wajan, beri minyak agak banyak dan panaskan hingga benar-benar panas. Masukkan tahu satu-persatu ke dalam minyak agar tidak lengket satu sama lain.
Goreng hingga permukaannya kuning kecoklatan dan crispy. Angkat dan tiriskan.
Siapkan wajan, gunakan api sedang saat memasak. Panaskan 2 sendok makan minyak goreng dan tumis bawang putih, jahe, cabai merah kering hingga mengeluarkan bau harum dan bawang putih matang. Tuangkan saus kung pao, aduk dan masak hingga saus mendidih dan kental.
Masukkan tahu goreng dan kacang tanah, aduk cepat hingga rata dan semua bahan tertutup oleh saus. Matikan api kompor, masukkan daun bawang, aduk rata dan sajikan. Super yummy!
Note: makanan ini sebaiknya disantap segera jika terlalu lama didiamkan maka tahu akan melempem dan berkurang renyahnya.
Be Blessed,
@rosita_lim